Perbedaan Akupuntur Tradisional dan Akupuntur Medik

Saat ini, Klinik Akupuntur semakin dikenal sebagai pusat pengobatan alternatif untuk berbagai masalah kesehatan. Mulai dari sakit kepala, nyeri pungung, sampai kesulitan tidur. Teknik akupuntur menjadi salah satu metode pengobatan paling tua dari Tiongkok.

Teknik pengobatan ini dilakukan dengan cara menusukkan jarum yang memiliki ukuran tipis dan kecil pada titik tertentu pada tubuh. Seiring berkembangnya dunia kesehatan, teknik akupuntur pun mengalami adaptasi sehingga menjadi salah satu cabang ilmu kedokteran yang modern. Teknik tersebut terkenal dengan istilah akupuntur medik.

Akupuntur medik sendiri tidak ditangani oleh sembarangan orang, melainkan langsung dilakukan oleh dokter spesialis akupuntur medik (SpAK) maupun dokter umum yang telah mempunyai sertifikasi di bidang akupuntur. Terdapat perbedaan antara akupuntur tradisonal dan medik. Sobat Defita Neyla bisa menyimaknya dalam pembahasan berikut ini.

Perbedaan Akupuntur Tradisional dan Medik

Berdasarkan ilmu pengobatan tradisional dari Tiongkok, tubuh mempunyai aliran energi yang bernama Qi. Ketika badan sehat, energi Qi ini akan mengalir dengan lancar ke suluruh sistem tubuh.

Teori tersebut juga mengungkapkan bahwa tubuh bisa mengalami gangguan berupa nyeri yang disebabkan karena aliran Qi terhambat dan tidak mampu mengalir dengan baik ke suluruh tubuh karena penyakit tertentu atau cedera. Guna mengembalikan aliran Qi dalam tubuh, masyarakat Tiongkok melakukan teknik pengobatan akupuntur tersebut.

Berbeda dengan akupuntur tradisional, akupuntur medik tidak lagi memanfaatkan konsep aliran energi Qi, namun menggunakan ilmu anatomi dan fisiologi tubuh untuk merangsang fungsi sel dan sistem organ tertentu.

Tidak hanya itu, metode akupuntur medik juga berguna untuk memberikan rangsangan terhadap pelepasan zat tertentu dalam tubuh seperti endorfin dan serotin sehingg rasa sakit bisa berkurang.

Berbagai Keadaan yang Bisa Memanfaatkan Akupuntur Medik

Teknik pengobatan akupuntur berperan sebagai terapi tambahan atau pelengkap untuk menangani suatu penyakit.

Menurut beberapa riset kesehatan yang telah terlaksana, terapi akupuntur bisa membantu meringankan keluhan akibat beberapa keadaan medis berupa sakit kepala, nyeri, kelainan saraf, radang sendi, kram perut karena menstruasi, hingga mual dan muntah akibat kemoterapi.

Tidak hanya itu membantu menangani masalah kesehatan secara fisik, akupuntur medik juga bisa menjadi pengobatan pendamping untuk mengatasi gangguan kejiwaan seperti gangguan kecemasan, stres, dan depresi.

Rekomendasi Klinik Terapi Akupuntur Terbaik

Apabila ingin mencari klinik yang menyediakan layanan terapi akupuntur super lengkap, kita bisa langsung mengunjungi Efje Klinik. Klinik Akupuntur ini didirikan oleh Dr. Freddy Julianto, Sp.Ak, MM dan telah mendapat izin praktek resmi dari Perhimpunan Dokter Spesialis Akupunktur Medik Indonesia (PDAI) dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Efje Klinik menyediakan 7 layanan terapi akupuntur untuk membantu menangani masalah kesehatan. Mulai dari akupuntur penyakit, estetika, kejiwaan, program hamil, kejantanan, kewanitaan, serta bayi dan anak.

Tidak perlu khawatir, semua layanan sudah sesuai dengan standar WHO dan protokol kesehatan yang berlaku sehingga sangat aman untuk Sobat Defita Neyla. Mau tahu informasi lebih lengkap tentang terapi akupuntur di Efje Klinik? Silahkan langsung mengunjungi www.efjeklinik.com. Semoga membantu.