Bekerja menjadi orang kantoran tak selamanya indah. Terkadang harus kerja lembur, atau gaji bulanan yang didapat tidak cukup untuk membayar tagihan selama satu bulan. Keadaan seperti itu bisa menimbulkan peluang membuka bisnis sampingan, salah satunya adalah bisnis online.
Sudah banyak yang menjalankan bisnis ini karena kemudahannya. Mulai dari bisnis jualan baju hingga berbagai peralatan rumah tangga. Platform yang digunakan juga beragam, bisa melalui media sosial atau e-commerce. Memang cukup berat apabila dibarengi dengan kerja kantoran, namun pendapatan yang didapat tidak bisa dilewatkan begitu saja.
Jika memang Anda seorang pekerja kantoran yang ingin membuka usaha online, berikut adalah lima tips yang bisa diterapkan agar bisa mengimbangi kerja sambil berbisnis online.
Pilih bisnis online yang cocok
Tentu hal pertama yang harus Anda lakukan sebelum menjalankan bisnis adalah mencari bisnis yang cocok. Ingin menjual apa, paling mudah mencari barang yang Anda sukai atau yang sesuai passion Anda.
Jika hobi berkuliner, Anda bisa berjualan makanan favorit atau makanan yang tengah naik daun. Apabila tertarik pada bidang fashion, maka Anda bisa menjual pakaian beserta aksesorisnya yang lucu. Anda juga bisa mencoba menjadi reseller dropship di aplikasi Evermos yang memberikan peluang terbaik.
Dengan memilih bisnis yang paling cocok, bisnis Anda bisa dijalankan dengan santai dan tenang layaknya hobi. Tidak perlu khawatir tentang pekerjaan utama yang akan terbengkalai. Pun dengan pendapatan yang hanya perlu ditunggu kedatangannya.
Tetap berusaha 100% fokus untuk pekerjaan di kantor
Ketika Anda memutuskan untuk menjalankan bisnis online sambil tetap bekerja di kantor, masalah utama yang perlu dihadapi adalah fokus. Memiliki dua pekerjaan sekaligus, bisa membuat fokus terpecah dan akan berdampak pada kerjaan kantor yang merupakan tugas utama Anda.
Sebaiknya, tetap mencoba fokus 100% dengan mengubah cara berpikir Anda. Ketika berada di kantor, jangan memikirkan bisnis online Anda. Berusahalah untuk tetap fokus bekerja. Ketika sudah pulang dari kantor, barulah Anda bisa memikirkan tentang bisnis online.
Mengatur waktu dengan baik
Manajemen waktu sangat diperlukan, apalagi jika mempunyai dua pekerjaan yang dikerjakan secara bersamaan. Waktu untuk beraktivitas terasa pendek dan membuat Anda kepikiran. Coba atur waktu dengan baik.
Contohnya, jika waktu bekerja di kantor, Anda harus melakukan pekerjaan kantor yang menjadi tugas Anda. Dengan sisa waktu yang ada, baru urus bisnis online yang Anda jalankan.
Selalu berpikir positif
Lelah pasti dirasakan ketika mempunyai dua pekerjaan sekaligus. Hal tersebut bisa membuat tidak fokus bekerja dan membuat bisnis Anda tak berjalan baik. Oleh karena itu, coba ubah gaya berpikir Anda untuk selalu berpikir positif.
Jika memikirkan hal-hal negatif saja, bisa jadi berdampak pada kinerja tubuh yang tidak sehat. Dengan tetap berpikir positif, Anda akan lebih menyenangkan dan terasa nyaman untuk menjalankan pekerjaan kantor dan juga bisnis online.